Manado memang belum menjadi tujuan wisata favorit di Indonesia. Meski namanya tidak seterkenal Bali, Lombok, atau pun Jogja, tempat wisata yang ada di Manado juga tidak boleh kita anggap remeh keindahannya.
Wilayah yang berada di Utara Pulau Sulawesi ini nyatanya memiliki banyak tempat wisata dengan keindahan dan panorama alam yang luar biasa, terlebih lagi tempat-tempat tersebut masih jarang di kunjungi wisatawan.
Nah, berbicara tentang tempat wisata yang ada di Manado. Berikut ini sudah kami kumpulkan untuk kamu beberapa tempat wisata yang ada di Manado dan wajib untuk kamu kunjungi saat berlibur. Yuk, simak di bawah ini.
1. Pulau Lihaga
Di sekitaran daerah Manado terdapat banyak pulau tropis dengan keindahan panorama yang memanjakan mata. Salah satu Pulau yang wajib masuk dalam daftar tujuan wisata kamu adalah pulau Lihaga.
Pulau dengan pasir putih yang lembut, air laut yang berwarna biru dan jernih. Hampir mirip dengan Taman Laut Bunaken, pulau ini juga memiliki keindahan bawah laut yang bisa kamu jelajahi dengan snorkeling atau pun diving.
2. Air Terjun Kima Atas
Air terjun yang berada di Kelurahan Tima Atas ini bisa kamu tempuh dengan jarak 15 kilometer dari kota Manado. Tempat ini menjadi salah satu lokasi paling pas untuk kamu yang ingin bersantai dan menenangkan diri dari keramaian kota.
Pesona alamnya juga bisa membuat kamu betah berlama lama di tempat ini. Aliran air terjun tiga tingkat ini tidak terlalu deras dan sangat aman untuk bermain air.
3. Pantai Patokan
Lokasi pantai patokan ini ada di Nuangan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Untuk ke tempat ini kamu bisa menempuh perjalanan sekitar 4 jam dari kota Mando. Walau jarak untuk ke tempat ini sangat jauh dan cukup tersembunyi, pantai patokan ini memiliki pemandangan eksotis yang akan membayar semua rasa lelah kamu untuk sampai ke sini.
Pantai dengan dua tebing tinggi yang mengapitnya ini memiliki air yang jernih berwarna hijau kebiruan, pasir pantai yang putih dan halus, serta keindahan alam yang masih sangat asri.